Petugas Polsek Kalasan Aiptu Ngadimin menyebut ada korban jiwa dari peristiwa tersebut.
"Iya, ada 3 meninggal, 2 luka berat," kata dia saat dikonfirmasi merdeka.com, Jum'at, (8/7)
Peristiwa tersebut terjadi pukul 15.35 WIB. Dia mengatakan, di dalam rumah yang tertimpa Helikopter ada dua warga.
"Iya, di dalam rumah ada pemilik rumah," katanya.
Berikut daftar kru Helikopter yang jatuh:
1. Kapten Cpn A.K Jaya
2. Letda Cpn Andi.S
3. Serka Basori. P
4. Serda Dwi. M
5. Serma Eko, dan
6. Praka Hadi.
Sebelumnya, Helikopter milik TNI Angkatan Darat jatuh diDusun Kowang RT 01/RW01 Desa Taman Martani, Kecamatan Kalasan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).Helikopter tersebut jatuh menimparumah warga. Kabar tersebut dibenarkan Kepala Pusat Komunikasi Kementerian Perhubungan Hemi Pamurahardjo.
"Iya benar, itu helikopter Angkatan Darat jatuh di Sleman," ujar Hemi kepada merdeka.com, Jumat (8/7).
Dia menuturkan, helikopter yang jatuh jenis Bell. Namun dia tidak bisa menyebutkan korban dari peristiwa tersebut.
"Untuk korban belum tahu karena masih evakuasi," singkatnya.
Warga tidak diperkenankan mendekat ke lokasi kejadian. Sudah terpasang garis polisi di sekitar tempat kejadian.
0 komentar
Posting Komentar