Sabtu, 02 Juli 2016

Arus Pemudik Tol Cipali Berkurang, Antrean Exit Palimanan Hanya 500 Meter


Pemudik yang melewati Tol Cipali dari sore hingga petang ini menurun. Itu terbukti dari antrean di exit Tol Palimanan yang terbilang relatif normal.

"Arus lalu lintas pantauan dari anggota di lapangan yang mau keluar hanya 500 meter. Relatif normal, ada penuruan dari tadi siang," ungkap petugas PJR Tol Cipali Ipda Dasep saat dikonfirmasi detikcom, Sabtu (2/7/2016).

Kondisi ini berbeda jauh dari siang tadi yang antrean di pintu keluar gerbang Tol Palimanan yang mencapai 6 km. Menurut Dasep, ada penurunan volume kendaraan yang keluar dari Tol Palimanan untuk sore ini.

"Antrean kendaraan sore semakin memendek. Sekarang makin berkurang. Tapi belum bisa diprediksi bagaimana malam nanti," jelasnya.

Diterangkan Dasep, jumlah kendaraan yang keluar dari Tol Palimanan mulai pukul 22.00 WIB kemarin, Jumat (1/7), hingga pukul 06.00 WIB pagi tadi ada sekitar 18 ribu. Arus pemudik semakin meningkat pada pagi hingga siang hari. Sejak pukul 06.00-14.00 WIB tadi, ada 21.700 kendaraan yang keluar dari Tol Cipali.

"Semakin sore sampai saat ini berkurang, kita akan evaluasi setiap 8 jam," tutup Dasep. 

Info lainnya : 
http://pearlvsdiamond.blogspot.co.id/2016/07/agen-bola-terpercaya-warung757net.html
http://situsmbahrawaire.blogspot.co.id/2016/07/agen-bola-terpercaya-warung757net.html
http://tremendousexcited.blogspot.co.id/2016/07/agen-bola-terpercaya-warung757net.html
http://onshoppershop.blogspot.co.id/2016/07/agen-bola-terpercaya-warung757net.html

http://babygreendell.blogspot.co.id/2016/07/agen-bola-terpercaya-warung757net.html

0 komentar

Posting Komentar